Kembali Ke Index Video


Kelanjutan Perbaikan Jalan Gito Gati di Sleman Di Laksanakan Awal Maret 2022

Jumat, 28 Januari 2022 | 22:05 WIB
Dibaca: 651
Kelanjutan Perbaikan Jalan Gito Gati di Sleman Di Laksanakan Awal Maret 2022
Kondisi jalan aspal yang mengelupas dan berlobang dari timur Masjid Suciati saat hujan deras.

SLEMAN- media PASTVNEWS.COM  Proyek perbaikan jalan Gito Gati yang menghubungkan Denggung- Wonorejo Sleman akan dilanjutkan tahun ini. Hanya saja pengerjaannya dilakukan sepanjang 1 Km.

Kasi  Pemeliharaan Jalan dan Jembatan PU Bina Marga DIY, Wira Sasongko mengatakan rencana peningakatan jalan Gito Gati Denggung-Wonorejo tahap kedua akan dilanjutkan tahun ini.

Saat ini masih dalam proses pelelangan pengawas, sebelum lelang pengerjaan proyek dilakukan. "Saat ini baru proses pengadaan penyedia jasanya," kata Wira kepada media PASTVNEWS.COM  Rabu 26 Januari 2022

Wira Sasongko Kasi Pemeliharaan Jalan dan Jembatan PU Bina Marga DIY Saat ditemui media PASTVNEWS.COM menyampaikan  perbaikan jalan Gito Gati tahap kedua PU Bina Marga DIY baru bisa melaksanakan perbaikan sepanjang 1 Km. Hal tersebut menyesuaikan dengan ketersediaan anggaran Dana Alokasi Khusus (DAK) yang diterima dari Pusat.

Harapan kami awal Maret 2022 sudah berkontrak.  Anggaran  yang tersedia dari DAK hanya sebesar Rp. 5 Miliar untuk penanganan  peningkatan jalan sepanjang 1 km," kata Wira.

Terkait dengan anggaran +/- 5 Miliar dari DAK tersebut Wira mengatakan  fokusnya hanya untuk perkerasan aspal dulu, dari Masjid Suciati ke timur sebab di sepanjang jalan tersebut banyak aspal yang sudah mengelupas dan berlobang.

Apalagi di saat hujan deras jalan yang berlobang tidak kelihatan karena tertutup air. sehingga sangat membahayakan bagi pengguna jalan.

Sedangkan terkait Drainase dan estetika bangunan pelengkap seperti trotoar pada paket ini sementara tidak kami laksanakan, terangnya. Mar




Video Terkait


Tidak Ada Komentar

Tinggalkan Komentar


*) Wajib Diisi