Kembali Ke Index Video


HUT Keistimewaan DIY Kalurahan Caturharjo Gelar Budaya Caturharjo Fair

Rabu, 4 September 2024 | 08:15 WIB
Dibaca: 285
 HUT Keistimewaan DIY Kalurahan Caturharjo Gelar Budaya Caturharjo Fair
caturharjo bantul 2024

Bantul - media pastvnews.com Dalam rangka memperingati HUT Keistimewaan DIY  Pemerintah Kalurahan Caturharjo Kapanewo Pandak mengadakan Rangkaian kegiatan  yang dipusatkan di Komplek Kalurahan setempat.

 

Lurah Caturjarjo H.Wasdiyanto S.S.i  saat di temui awak media meyampaikan kegiatan ini merupakan rangkaian HUT keistimewaan DIY yang ke 12 dan juga Gelar Budaya Caturharjo Fair dan juga Ulang Tahun pak lurah."

 

Di Hari Ulang Tahun ini juga kami tampilkan beberapa rangkaian kegiatan biar kelihatan meriah" kata Lurah kepada awak media ini awal Agustus 2024

 

Dijelaskan bahwa kegiatan tersebut meliputi senam bersama Karaoke bersama IM3  , Gebyar UMKM,Karawitan SDN Bongsren,Sendratari Ashardentri dan Karawitan Laras Madyo.

 

Pendampingan P3 Wilson ISI Pembagian hadiah Porkal,Kenduri Keistimewaan DIY, Pagelaran Wayang Kulit 'Dewa Ruci oleh dalang ki Boiman.

 

Selain itu juga di gelar pameran P5 se Kapanewon Pandak Senam Gugur Gunung ,Pentas Kethoprak Pamong dengan lakon Joko Tingkir, Pembagian Doorprize PBB serta  Koesplusan.

 

Lurah berharapa dengan Hut Keistimewaan dan Gelar Budaya Caturharjo Fair ini  semoga kebudayaan di setiap Kalurahan bisa di uri uri  serta masyarakat semakin sejahtera dengan di adakannya gebyar UMKM.

 

Semoga caturharjo semakin maju dalam mengembangkan potensi yang ada" pungkas Lurah Wasdiyanto (wag)

 

 




Video Terkait


Tidak Ada Komentar

Tinggalkan Komentar


*) Wajib Diisi