Kembali Ke Index Video


Refocussing Anggaran Popda Di Gunungkidul 2024 Alami Penyusutan

Rabu, 7 Februari 2024 | 06:33 WIB
Dibaca: 419
Refocussing Anggaran Popda Di Gunungkidul 2024 Alami Penyusutan
dok foto pastvnews.com

Gunungkidul media PASTVNEWS.com,  Rapat kordinasi DISPORA, KONI,dan Para pelatih cabang Olahraga peserta POPDA tahun 2024

Diruang Rapat Handayani Setda kabupaten Gunungkidul dilangsungkan rapat  koordinasi persiapan pengiriman atlet dan pelatih pada Pekan Olahraga Pelajar Daerah DIY. th 2024 pada selasa 6 Februari 2024.

Pekan Olahraga Pelajar Daerah ini akan berlangsungkan mulai tanggal 4-8 Maret 2024 dan tempat pertandingan tersebar diwilayah Daerah Istimewa Yogyakarta. Ini tentu beda dengan tahun sebelumnya untuk tahun 2024 ini jumlah peserta POPDA

kontingen Gunungkidul mengalami penyusutan hal ini dampak adanya refocussing anggaran yang sebagian untuk kegiatan pemilihan Umum.

Sementara itu Kepada Dinas Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Gunungkidul Supriyanto SE. MT dalam sambutannya mengatakan untuk saat ini proses tahapan pemilihan atlit dan pelatih POPDA sudah selesai .

Cabang Olagraga yang terjaring dalam POPDA Th 2024 sebanyak 26 cabor 55 pelatih dan 270 atlit.

Ini berbeda dengan tahun sebelumnya. Sebenarnya kami ingin memberangkatkan semua cabor akan tetapi karena keterbatasan anggaran sehingga tahun ini mengalami penyusutan. Semoga ditahun yang akan datang bisa mengikutkan semua cabor. Selanjutnya kami menargetkan bisa meraih 25 medali emas syukur bisa naik pangkasnya.

Hadir juga pada koordinasi Irwan Ratnadi S.Sos.MAP selaku ketua umum KONI Gunungkidul. Berharap agar pelaksanaan POPDA berjalan lancar dan sukses tentunya target 25 medali emas dapat tercapai. (Jhon)

 




Video Terkait


Tidak Ada Komentar

Tinggalkan Komentar


*) Wajib Diisi