Kembali Ke Index Video


Open House Hari Raya Idul Fitri 1446 H Bersama Bupati Harda Kiswaya. Terbuka Untuk Masyaraat Ikut Hadir

Kamis, 3 April 2025 | 18:57 WIB
Dibaca: 348
 Open House Hari Raya Idul Fitri 1446 H Bersama Bupati Harda Kiswaya. Terbuka Untuk Masyaraat Ikut Hadir
Suasana open house Hari Raya Idul Fitri 1446 H bersama masyarakat di rumah kediaman Bupati Sleman Harda Kiswaya, SE. MSi

Sleman - Bupati Sleman Harda Kiswaya, SE. MSi menyelenggarakan kegiatan open house Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriyah Tahun 2025 Masehi pada Rabu 2 April 2025.

Kegiatan tersebut diselenggarakan di rumah kediaman Bupati Sleman di Kowanan, Kalurahan Sidoagung, Kapanewon Godean ini diinfokan kepada seluruh masyarakat bisa ikut hadir.

Hal ini disampaikan langsung oleh Harda Kiswaya Bupati Sleman.

Harda menyampaikan kegiatan open house ini merupakan kesempatan untuk silaturahmi pada momen lebaran.

Juga sebagai bentuk penghormatannya pada masyarakat yang selama ini telah mendukung pembangunan di Bumi Sembada.

"Kami juga menyediakan menu- menu makanan dari pelaku UMKM Sleman yang bisa disukai oleh para tamu yang hadir. Ada bakso, soto ada tahu guling," tambah Harda dengan senyum ramahnya.

Kegiatan open house sendiri dimulai sejak pukul 08.00-10.00 WIB untuk tamu dari pemerintah kabupaten dan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda).

Setelah itu, dilanjutkan syawalan bersama masyarakat pada pukul 10.00-21.00 WIB.

Kegiatan open house ini juga turut diselenggarakan oleh Wakil Bupati Sleman Danang Maharsa, SE di kediaman pribadinya di Beran Kidul, Kalurahan Tridadi, Kapanewon Sleman dalam waktu jam yang sama, terang Harda. (Mar)

 

 




Video Terkait


Tidak Ada Komentar

Tinggalkan Komentar


*) Wajib Diisi