Kembali Ke Index Video


Bakti Sosial Gabungan Organisasi Wanita Baznas Kabupaten Sleman

Selasa, 21 Desember 2021 | 07:00 WIB
Dibaca: 427
Bakti Sosial Gabungan Organisasi Wanita  Baznas Kabupaten Sleman
ACARA SERAH TERIMA BANSOS

SLEMAN- media Pastvnews.com Gabungan Organisasi Wanita (GOW) dan Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Sleman selenggarakan kegiatan bakti sosial di 4 titik pada Senin 20 Desember 2021. Kegiatan baksos tersebut dalam rangka peringatan Hari Ibu, Natal dan menyambut tahun baru

Ketua GOW Kabupaten Sleman, Sri Wahyuni Dewi menjelaskan penyerahan bantuan pertama dilakukan di Dinas P3AP2KB Kabupaten Sleman berupa bantuan 202 paket selimut dan alat mandi untuk petugas sampah di lingkungan UPTD Persampahan Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Sleman dan 8 paket sembako untuk petugas Taman Denggung.

Titik kedua yaitu bantuan berupa dana pendidikan sebesar Rp 3.500.000,- bagi anak-anak panti asuhan Yayasan Putra-Putri Yesus Kristus (PPYK), Pakem.

Sementara itu untuk baksos dititik ketiga di Forkom Kompak Depok yang konsen dengan pendidikan anak-anak autis.

Bantuan yang diserahkan berupa mesin jahit, kompor listrik, peralatan lukis dan kain untuk membatik. “Sedangkan titik keempat yaitu di Griya Lansia Sejahtera Insani Randu Gunting, Tamanmartani, Kalasan berupa 50 paket selimut dan alat mandi, 2 gulung karpet sepanjang 30x2 meter, serta 5 buah kipas angin,” jelas Dewi.

Bupati Sleman, Dra. Hj. Kustini Sri Purnomo tidak dapat dipungkiri merebaknya wabah COVID-19 memberi dampak pada kehidupan masyarakat, baik secara ekonomi maupun sosial.

“Masyarakat yang rentan, termasuk para lansia perlu mendapatkan bantuan untuk meminimalisir dampak pandemi COVID-19 agar  tetap mampu menjaga kesehatan dan menjaga kelancaran dalam melaksanakan berbagai aktivitas” ujar Kustini.

Berharap kegiatan serupa yang dilakukan oleh GOW bersama Baznas Sleman dapat terus berlanjut untuk mendukung Pemkab Sleman dalam upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat, Mar

 




Video Terkait


Tidak Ada Komentar

Tinggalkan Komentar


*) Wajib Diisi