Kembali Ke Index Video


Pawon Remboelan Khas Kuliner Godean Nuansa Desa Di Lengkapi Edu Wisata Pertanian dan Kandang Aviari

Selasa, 22 Juli 2025 | 22:05 WIB
Dibaca: 452
lokasi Kuliner Godean Pawon Remboelan dok. www.pastvnews.vom,

Sleman  media pastvnews.com, wisata kuliner godean, Yogya terkenal karena pendidikan, pejuangan pariwisata dan budaya, selain itu predikat Yogya juga  menyandang Kota kuliner karena banyak warganya mendirikan usaha kuliner ragam cita rasa.

Predikat kuliner ini tersebar dipenjuru di berbagai wilayah sehingga banyak masyarakat yang berwisata ke Yogya sambil mencari kuliner sesuai  kesukaannya.

Satu tempat kuliner  yang pada bulan Juli 2025 sedang dalam penyelesaian dan persiapan untuk pembukaan adalah Kuliner Pawon Remboelan (PR) Kuliner  Godean  Kabupaten Sleman yang berlokasi di Senuko RT 05/02 Sidoagung Godean ini memiliki luas sekira 1 HA dengan berbagai fasilitas  yang nyaman baik untuk ruang taman.

Mushola, gazebo, parkiran serta sarana wisatanya seperti pertanian aviary burung dan sport sport lainnya demikian di paparkan oleh Bambang widiyatmoko kepada wartawan 22 Juli 2025.

Di tambahkan oleh Bambang , kami akan resmikan pada bulan September 2025 namun pertengahan Agustus  kami gelar pra peresmian untuk umum guna  icip icip masakan khas Resto Pawon Remboelan, namun mungkin dengan undangan khusus terbatas paparnya.

Sementara itu kris manager Kuliner Godean Pawon Remboelan  kepada awak media ini kami Kuliner Godean ini akan buka sejak pagi untuk menyediakan sarapan untuk umum, serta ada masakan untuk pesanan khusus, kami buka sampai malam, ujarnya.

Dari pantauan media lokas ini di kemas apik selain lokasi nyaman serta teduh bebas dari bising menderunya kendaraan  sehingga menambah nuansa desa  kian ngangeni, serta untuk menyantap menu menu favorit idaman para pecinta penggoyang lidah atau masakan khas kuliner Godean.




Video Terkait


Tidak Ada Komentar

Tinggalkan Komentar


*) Wajib Diisi