Kembali Ke Index Video


Satu Wastafel Portabel Pasar Kotagede Ikut Perangi Virus Covic 19

Senin, 6 April 2020 | 08:36 WIB
Dibaca: 738
Satu Wastafel Portabel Pasar Kotagede Ikut Perangi Virus Covic 19
tim act dan paradise batik di pasar kota gede

Yogyakarta – pastvnews.com, ditengah merebaknya virus corona di tanah air, termasuk di Yogyakarta di sejumlah tempat ada langkah langkah antisipasi, setidaknya ada sejumlah lokasi setrategis tempat bertemu yang banyak orang sehingga di lakukan pemasangan wastafel untuk cuci tangan bagi pengunjung seperti halnya pasar tradisional.

Aksi cepat tanggap bersama Paradise Batik yang merupakan salah satu produsen pakaian batik turut terpanggil untuk menyediakan satu unit wastafel portabel di pintu keluar pasar Kotagede ini.

"Alhamdulillah, hari ini bisa merealisasikan tanggung jawab kita untuk mengadakan wastafel bersama, untuk area publik di pasar kotagede, ini adalah ikhtiar kita secara bersama-sama untuk menanggulangi Covid-19," ungkap Muhammad Anwar Karim selaku General Manager Paradise Batik.

Bertepatan dengan acara serah terima fasilitas cuci tangan tersebut, Antoni selaku Lurah Pasar Kotagede mengungkapkan apresiasi kepada pendonor yang telah memberikan fasilitas satu unit wastafel di pintu keluar pasar.

"Tentu fasilitas seperti ini sangat membantu, dari kemarin sudah ingin punya harapan untuk diberikan fasilitas cuci tangan seperti ini, pasar Bringharjo, Giwangan, dan Kranggan sudah dikasih dan akhirnya hari ini Pasar Kotagede dapat bagian juga,” ungkap Antoni.

Menurutnya dengan fasilitas seperti tersebut akan sangat membantu pedagang yang beraktifitas baik yang siang maupun malam hari di Pasar Kotagede, "terutama yang malam para pedagang hanya mengandalkan handsanitizer itu pun tidak semua membawa," tambah Antoni.

Kepala Cabang ACT DIY Bagus Suryanto berharap adanya wastafel bersama tersebut dapat dimanfaatkan masyarakat secara luas, kami juga telah menyiapkan skema perawatannya, setiap dua hari sekali akan di cek dan di isi ulang baik air, sabun cuci tangan mupun ketersediaan tisunya," ujarnya.

Bagus juga mendorong masyarakat untuk membiasakan praktik pola hidup bersih, lewat program cuci tangan rutin, dan makan-makanan bergizi, selain itu ia juga mengajak kepada seluruh masyarakat untuk berpartisipasi memberikan dukungan kepada para tenaga medis, dan masyarakat prasejahtera yang terkena dampak virus Covid-19. (Dinact/tim red)




Video Terkait


Tidak Ada Komentar

Tinggalkan Komentar


*) Wajib Diisi