Kembali Ke Index Video


BNN Bantul Dilengkapi Klinik Pratama Rawat Jalan Rehabilitasi Klien

Jumat, 20 Desember 2019 | 21:34 WIB
Dibaca: 682
BNN Bantul Dilengkapi Klinik  Pratama Rawat  Jalan Rehabilitasi Klien
TIM BNN BANTUL PRES RELEASE Bantul - Media online Pastvnews.com, warta lintas Daerah Badan Narkotika Nasional   (BNN) Republik Indonesia Kabupaten Bantul Daerah Istimewa Yogyakarta dilengkapi dengan Klinik Pratama Rawat Jalan "ABHIPRAYA" untuk merehabilitasi para klein (residennya/masyararakat  berasal dari manapun.

Meskipun klinik ini hingga kini belum  diresmikan, namun rencananya peresmiannya dijadwalkan  akan dilaksanakan pada akhir tahun 2019 ataupun awal 2020. Sedangkan  ijin operasionalnya sudah ada yaitu 1743/DPMPT/239/X/2019. IMB 2114/DPMPT/002/X/2019.

Gedung (ruangan), kelengkapan peralatan dan para petugasnya diantaranya dokter (medis) dan psikolog sudah ada",  kata Kepala BNN Kabupaten Bantul, Arfin Munajah SE, MM, kepada awak media, di  BNN ini, Jumat (20/12).

Dengan demikian fasilitas itu, pada prinsipnya sudah siap untuk beroperasi guna merehabilitasi para klien (residen) BNN dari manapun (bukan hanya dari Bantul). Klinik ini nantinya juga bisa digunakan oleh masyarakat untuk mencari surat keterangan bebas narkoba.

Pada kesempatan itu, Arfin Munajah yang didampingi oleh para pejabat seksi di lingkungan BNN Bantul juga menyampaikan tentang program kerja yang telah dilaksanakan di tahun 2019.

Tentang rekapitulasi residen BNN Kabupaten Bantul tahun 2019  TAT ada 7 orang dengan 4 kasus. Yang rawat inap sosial 20 klien, rawat jalan di Puskesmas Sewon ada 8 dan di RSUD Panembahan Senopati ada 96 .

Yang dilaksanakan oleh Seksi P2M adalah diantarannya advokasi satu kegiatan, inshere konten ada 10 kegiatan, kampanye satu, rakor IP ada satu, whorshop pendidikan ada satu, whorshop swasta satu kegiatan dan bimtek satu kali kegiatan.

Kini jumlah relawan di BNN Bantul ada 30 orang, yang penggiat swasta 20 orang, penggiat pemerintah 20 orang,  pengiat masyarakat 20 orang dan penggiat pendidikan 20 orang.

Di tahun 2019 sosialisasi penyuluhan dilaksanakan  sebanyak  103 kali, tes urin 3 kali kepada 408 orang.

Mengenai jumlah total anggaran yang tersedia untuk BNN Bantul selama 2019 ada Rp 1.270.519.000. Dari sebanyak itu yang telah digunakan (sersapannya) sebesar 95,34 persen. Pada tahun 2020 BNN Bantul juga berupaya untuk melaksanakan tugas pokok dan fungsinya secara profesional. Supardi




Video Terkait


Tidak Ada Komentar

Tinggalkan Komentar


*) Wajib Diisi