Kembali Ke Index Video


Salurkan Bakat Seni Tarik Suara Para Pemuda dan Remaja 'Berlabuh Dalam Orkes Melayu Rodesta

Sabtu, 8 April 2017 | 19:40 WIB
Dibaca: 1310
Salurkan Bakat Seni Tarik Suara Para Pemuda dan Remaja 'Berlabuh Dalam Orkes Melayu Rodesta
OM MELAYU LAUNCHING DAN PENTAS PERDNA 2017

Nglipar - Media Pastvnews.com, infotainmen dan musik Launching Orkes Melayu Rodesta yang berpusat di Padukuhan Gebang, Desa Pengkol, Kecamatan Nglipar Gunungkidul cukup meriah. Orkes melayu pimpinan Sutarjo ini memanfaatkan potensi para generasi muda Desa setempat terutama yang mempunyai bakat dalam bidang musik khususnya dalam musik dangdut.

Potensi lokal yang terbentuk beberapa tahun yang lalu ini selain menyalurkan hoby dalam dunia tarik suara kepada para generasi muda juga memiliki manfaat positif yang lainya dan bisa dipetik.

Diantaranya kegiatan tersebut bisa menjalin silaturahmi diantara anggotanya, juga mengurangi tindak kejahatan generasi muda. Dengan demikian adanya kegiatan ini minimal generasi muda lokal ada kegiatan yang bersifatnya positif,

jadi minimal bisa mengurangi hal-hal yang negatif yang selama ini melekat pada anak muda," ujar Sutarjo.

Komunitas anak muda yang dibentuk tersebut lanjut Sutarjo, untuk menggali potensi anak muda supaya bisa tersalurkan bakatnya harus bisa di mengerti saat ini anak muda

kalau tidak ada kegiatan atau tidak ada kesibukan, maka kadang berbuat hal-hal yang negatif. ‘papar anggota Polisi Polres Gunungkidul yang masih aktif saat di mintai komentar oleh awak media pastvnews.com terkait launching.

Acara launching ini ditandai dengan pemotongan tumpeng oleh perwakilan masyarakat yang diberikan kepada pimpinan OM Rodesta, Sutarjo.

Setelah pemberian tumpeng Sutarjo langsung mengawali lagu dengan menyanyikan lagu " neng ing tawang ono lintang" yang dinyanyikan dengan suara pas pasan. Kemudian dilanjutkan para personil OM. Rodesta yang bereaksi diatas panggung.

Terpantau oleh media kelincahan para pemain musik dan merdunya para biduan membuat para penonton tidak beranjak dari tempat duduknya.

Dan ini sangat menarik sekali sebagai wadah untuk menyalurkan bakat para anak muda, biar di daerah sini komplet kegiatanya," kata Eko salah satu warga Pengkol yang menyaksikan acara.

Pengkol beberapa waktu yang lalu belum memiliki group, sementara orkes melayu muncul tentu akan meramaikan suasana yang selama ini belum ada.

Beda dengan kelompok kesenian Jathel, reyog, karawitan sudah lama ada, jadi biarkan saja agar komunitas dimasing-masing generasi bisa maksimal pungkas Eko menutup perbincangan dengan wartawna pastvnews.com, Joko Narendro.




Video Terkait


Tidak Ada Komentar

Tinggalkan Komentar


*) Wajib Diisi