DICKY HAN LIANG DAN IKAN IKAN HIAS GUPPY DAN SWORDTAIL
Selasa, 29 Desember 2015 | 08:45 WIBMedia online pastvnews.com warta hobi, beternak ikan guppy ternyata cukup mengasyikan, seperti halnya pemaparan diky maguwo menjelaskkan kepada awak media ini, bahawa dirinya mengakui sejak kecil memang sudah suka ikan hias.
Lebih lanjut di terangkan padai tahun 2008 saya melihat ikan guppy begitu berkembang, tapi saat itu kurang ada tantangan karena hanya memperbanyak ikan” jelas Dicky Han Liang di rumah kontraknya di dekat stadion Maguwoharjo Sleman Yogyakarta.
Teknik Pembudidayaan
Menurut Dicky Han Liang Ikan Guppy dan Swordtail sangatlah mudah untuk dibudidayakan dan diperbanyak,yaitu dengan cara mencampurkan ikan betina dan ikan jantan menjadi satu dalam satu ember,nanti akan beranak pinak dengan sendirinya.Kemudian setelah betina bertelur banyak dapat dipindahkan ke karamba biar anaknya pada keluar.
Untuk ukuran suhu yang bagus adalah 28 derajat celcius ,ada toleransi 26-30 derajat celcius, tetapi jika iklim terlalu exstrim yaitu jika siang hari sangat panas dan malam hari terlalu dingin itu pasti tidak kuat ikannya, dan banyak ikan yang mudah mati.
Untuk makanan ikan guppy dan swordtail sangatlah mudah , dari jentik dan kutu air bisa menjadi makanannya.
Untuk harga jual ikan hias guppy dan swordtail perpasang dari harga 50.000 sampai 1 juta. Untuk ikan swordtail ada tiga macam yang ada di Indonesia. Saya sedang fokus di pembuatan ikan ikan disilang silangkan untuk menghasilkan jenis trand baru.
Ikan swordtail yaitu
sejenis Platy itu yang jenis ikannya kecil kecil,buntek buntek
Faritus ikan agak panjang
Galery swordtail yang jantan ada pedangnya
Kendala memelihara kedua ikan ini hanyalah iklim yang exstrim dan cuaca yang tidak menentu, itu yang menjadi kendala.
Sedangkan pemasaran ikan ini saya sudah memasarkan kepada para pehobi ikan saja, saya pernah kirim ke Kalimantan dan Medan.
Untuk pemeliharaan ikan ini harus mengunakan hiter dan memakai air sumur yang sudah diendapkan dan pergantian air harus rutin, yaitu 3 hari sekali dikurangi sedikit sedikit
Harapan Dicky kedepannya ikan guppy dan swordtail akan menjadi brand di kota Yogyakarta dan berkembang dengan pesat.
Catatan:
Platy..variatus Dan swordtail..msh 1 rumpun. Platy (maculatus) biasanya body kecil Dan agak short body,ga punya pedang. Klo variatus..hampir mirip platy..tpi lebih panjang n sedikit lebih besar bodynya drpd platy,tdk punya sword juga.
Kalo swordtail (heleri)body lebih besar lagi cenderung panjang..ciri khas jantannya..punya pedang(sword). Ketiga jenis ini bsa dikawin silang untuk menghasilkan jenis2 baru Swordtail, kata Dikky . patma






