MENGUATKAN MORAL ANAK DENGAN AGAMA
Sabtu, 6 Agustus 2016 | 20:05 WIBPlayen-Pastvnews.com — Sebagai bentuk penguatan iman dan untuk pembentukan karakter siswa yang taat akan Tuhan, Gereja Reformed Injili Indonesia (GRII) Bintaro mengadakan Kebaktian bersama siswa SMP dan SMA agama Kristen se-Kabupaten Gunungkidul.
Acara tersebut bekerjasama antara GRII, Klasis GKJ dan Dinas Pendidikan dan Olahraga (Disdikpora) Gunungkidul , dan diikuti sekitar 700 siswa.
Acara yang berlangsung di Gedung Olahraga Siyono dengan penuh hikmat yang dipimpin oleh Pdt. Sutjipto Subono dari GRII Bintaro Jakarta. Anita Ekaningsih selaku koordinator acara, mengungkapkan bahwa persekutuan tersebut bertujuan agar generasi muda mampu menghadapi tantangan di tengah kemajuan jaman yang sekarang semakin semrawut karena kemajuan technologi internet dan sebagainya.
“Kita harapkan kepada generasi muda, seperti penggunaan internet agar tidak digunakan untuk mengetahui hal-hal yang negatif, tetapi harus bisa digunakan untuk mengetahui ilmu pengetahuan secara luas,” katanya, Jumat (05/08/2016).
Masa sekolah tingkat pertama dan menengah merupakan masa pembentukan karakter seseorang, maka harus dibentuk dari sekarang, karena sering ditemui perbedaan karakter anak saat di sekolah dan di rumah, masih kata Anita.
Salah satu cara agar dapat membentengi moral anak adalah agama. Menurutnya pengenalan tentang ajaran yang terdapat di dalam agama dapat menjadikan moral positif dari anak terjaga, imbuhnya.
“Harapan kedepan siswa Kristen Gunungkidul mampu berprestasi dan tetap menjaga moral sesuai dengan ajaran Kristus. Selain itu, agar anak muda Kristen mampu menghadapi dengan bijaksana perkembangan jaman dan tantangan menghadapi kemajuan teknologi,” tutupnya. WJN.





