Paket Ramadhan 1440 H Tampilkan Da’i Tepian Negeri
Jumat, 31 Mei 2019 | 20:08 WIBBantul –Media online pastvnews.com, dalam rangka memberikan apresiasi kepada para Ustad yang sudah berjasa mengajarkan agama hingga ke pelosok desa.
Aksi Cepat Tanggap DIY bersama Bazis BPD DIY membagikan puluhan paket ramadhan kepada para ustad di Desa Sewon, Kecamatan Sewon, Bantul, Jum’at (31/5)
Kegiatan belajar mengaji bersama para ustad selama ramadhan tersebut merupakan rangkaian program yang bertajuk “Da’i Tepian Negeri” ternyata untuk menggairahkan agama islam hingga ke pelosok tanah air.
Pada kesempatan tersebut ACT DIY dibersamai relawan dari MRI (Masyarakat Relawan Indonesia) membagikan puluhan paket ramadhan yang berisi sembako dan perlengkapan ibadah untuk bisa dinikmati dan dimanfaatkan bersama keluarga ketika hari raya idul fitri tiba.
Saat menerima paket ramadhan, ketua Ikatan Da’i Indonesia (IKADI) wilayah Bantul, Hanafi mengungkapkan rasa terima kasihnya karena telah hadir dan memberikan paket ramadhan untuk ia dan keluarganya, “semoga keberkahan selalu menyelimuti keluarga besar ACT” ungkap Hanafi.
Di Indonesia program Da’i tepian negeri dalam ramadhan 1440 H tersebar di 24 Provins kemudian menggandeng Ikatan Da’i Indonesia (IKADI) DIY.
Agenda kali ini Bantul merupakan tempat pertama dalam Roadshow Paket ramadhan kemudian, akan mengunjungi para Da’i di Sleman, Gunungkidul, dan Kulonprogo ‘ungkap Sarah koordinator pembagian paket ramadhan 1440.H./2019 ‘ Sarahact

Video Terkait
- Desa Serut Wilayah Gunungkidul & Berbatasan Klaten Kini Berdiri Koramil 14 Gedangsari
- Warga Serut Gedangsari Gunungkidul Dukung Adanya Koramil 14 Maka Jagalah NKRI
- Warga prasejahtera, anak yatim-piatu akan terima zakat
- Pungli Parkir Di Parangtritis Bantul Akan Ditindak Tegas
- Ketua Fraksi PKB DIY: Wartawan Pekerja Sosial Jangan Diremehlkan
- PT Rifan Financindo Berjangka Cabang Yogyakarta Kantongi Aset 14.371 Lot





