Kembali Ke Index Video


CEGAH KEJAHATAN DAN KEKERASAN POLDA DIY BENTUK TEKAB.

Selasa, 6 September 2016 | 10:18 WIB
Dibaca: 1423
CEGAH KEJAHATAN  DAN KEKERASAN POLDA DIY BENTUK TEKAB.
PRASTA WAHYU HIDAYAT KAPOLDA DIY SAAT DI SAMPERI PARA WARTAWAN

Sleman - media PASTVNEWS.COM, politik dan hukum, guna  mencegah aksi kejahatan dan kekerasan, bahkan sampai  menghilangkan  nyawa orang, Polda DIY membentuk  tim Tekab (tim khusus anti bandit), yang terdiri reserse dan intelkam.

Pembentukan tersebut  dimaksudkan guna mencegah aksi kekerasan yang dilakukan akhir-akhir ini  dinilai  cukup marak.Demikian  diungkapkan, Kapolda DIY, Drs.Brigjen  Prasta Wahyu Hdayat,  di Mapolda DIY, jalan  Lingkar Utara, Sleman, Yogyakarta. 

Menurutnya,pembentukan tim ini untuk menekan seminim mungkin aksi kejahatan jalanan yang dilakukan  anak-anak  dan pelajar yang mempunyai  kebiasaan nongkrong  sampai larut malam.

 

Tim yang dibentuk akan bergerak secara  mobiling dan  bergerak   selama 24 jam.Manindak lanjuti kasus  kejadian yang membawa korban,  Polda   bersikap akan menindak tegas pelaku kejahatan.

 

Saya perintahkan seluruh jajaran Polresta dan Polres untuk meningkatkan kewaspadaan dan pengamanan  agar tercipta  situasi  dan kondisi  kamtibmas  yang kondusif.“

 

Setiap anak-anak dan  pelajar yang sering nongkrong  sampai larut malam kita amankan, kemudian orangtuanya tuanya   menjemputnya, kami tidak ingin ada aksi kekerasan dan kejahatan jalanan yang dilakukan pelajar dan anak-anak.”ujarnya.

Diakui,jajaranya  akan meakukan patroli secara  rutin, namun  jajaranya akan mengedepankan  pendekatan secara persuasive dan preventif.

Tindakan kami untuk mencegah,kami tidak membatasi kebebasan berkumpul, dan kami mencegah tindak criminal.” Imbuhnya.  Anjar/isan




Video Terkait


Tidak Ada Komentar

Tinggalkan Komentar


*) Wajib Diisi