Kembali Ke Index Video


Wabah Covid 19 Pria Ini Memiliki Kerjaan Cari Belalang

Minggu, 10 Mei 2020 | 00:17 WIB
Dibaca: 541
Wabah Covid 19 Pria Ini Memiliki Kerjaan Cari Belalang
sumardi cari belalang

Yogyakarta - PASTVNEWS- adanya wabah Virus corona  (Covid -19) mengakibatkan terpuruknya sektor usaha dan  ketenagakerjaan. Yang juga terhimbas oleh wabah ini yaitu usaha pariwisata termasuk kuliner, perhotelan  dan biro perjalanan.

Salah seorang yang terkena himbas runtuhnya usaha pariwisata kuliner adalah Sumardi (47) , yang kini tinggal di kamar kotrakannya  RT 20 RW 06 Sorosutan Umbulharno Kota  Yogyakarta.

Bagaimana bisa ?. Begini ceritanya, sejak beberapa tahun terakhir, bapak beristri satu dan dikaruniai dua anak ini, semula bekerja di salah satu rumah makan.

Namun  dengan adanya Corona  , rumah makan tempat bekerjanya terpaksa tutup dan memulangkan para karyawannya, termasuk pula Sumardi.

Ngeten Pak, rumah makan tempat saya bekerja tutup. Saya terpaksa tidak bekerja di tempat itu sebelum situasi normal dan buka lagi.

Padahal saya harus punya pendapatan untuk  "cagak urip keluarga." Masalahnya , kerja apa yang bisa saya lakukan dan bisa mendatangkan rejeki "', kata Sumardi.

Setelah berfikir, Mardi  asal Gunungkidul ini , sejak dua minggu terahir memulai bekerja sebagai pencari "walang" (belalang) kayu (pohon).Menangkap (menjaring walang dipepohonan dengantongkat panjang dan jala (jaring) rata rata mendapatkan hasil tangkapan satu kg per hari. Ini dijual  laku dengan harga 700 hingga 120.000 ribu", tutur Sumardi.

Diungkapkan, dengan hasil  tangkapan sejumlah itu, bisa untuk dipergunakan biaya hidup keluarga. Ini terutama untuk membeli sembako dan mebelikan susu anaknya yang dirasa banter per harinya.

Belalang ini laku dijual dalam bentuk mentah ataupun sudah dkmasak dan siap konsumsi. Tidak sedikit konsumen yang memesan untuk dicarikan dan sekaligus dimasakan serangga daun itu.

Maka pemasarannya relatif mudah dan cepat menghasilkan uang untuk keluarga",  ungka Sumardi, disela bekerja  berburu walang di Sorosutan.

Ia menuturkan, katanya belalang proteinnya banyak dan bila dimasak rasanya enak , sehinnga banyak penggemarnya. Maka bekerja sebagai pencari walang bisa mendatangkan rejeki untuk keluarga. Supardi




Video Terkait


Tidak Ada Komentar

Tinggalkan Komentar


*) Wajib Diisi