Kembali Ke Index Video


Peduli Korban Gempa Lombok NTB Kodim 0729 Bantul Kirim Bantuan

Senin, 13 Agustus 2018 | 07:37 WIB
Dibaca: 926
Peduli Korban Gempa Lombok NTB Kodim 0729  Bantul  Kirim Bantuan
PEDULI KORBAN GEMPA LOMBOK KODIM BANTUL KIRIM BANTUAN

Bantul-media pastvnews.com, Satuan Komando Kewilayahan Kodim 0729/Bantul bersatu padu bersama masyarakat wilayah Bantul, peduli terhadap korban bencana alam gempa bumi di lombok NTB.

Bentuk kepedulian tersebut terlihat dari sejak dibukanya posko kepedulian bencana alam di Makodim 0729/Bantul Jalan Ahmat Yani No 1 Bantul sejak hari selasa lalu.(7/8)

Letkol Inf Yuswanto selaku Komandan Kodim (Dandim) 0729/Bantul menyampaikan,"posko peduli ini sudah dibuka sejak selasa lalu, untuk memberikan jalan kepada masyarakat bantul yang ingin menyalurkan bantuannya kepada masyarakat korban gempa di lombok."

Bantuan yang terkumpul sangat banyak hingga kemarin hari kamis (9/8), mulai dari sembako, obat-obatan, dan selimut. Sehingga barang bantuan tersebut kami antar ke pangkalan udara adisucipto dengan menggunakan 4 truk bermuatan penuh barang bantuan, dan rencana akan diterbangkan menggunakan pesawat Hercules TNI AU sabtu (11/8) besok." tambahnya.

Dalam pelepasan bantuan ini dilaksanakan apel pemberangkatan yang dipimpin langsung oleh Dandim 0729/Bantul Letkol Inf Yuswanto bersama dengan jajaran prajurit TNI Kodim 0729/Bantul dengan mengapa ormas dan elemen masyarakat diwilayah Bantul.

Sementara itu inti dari sambutan Dandim Bantul adalah ucapan terimakasih atas atensi teman-teman dan masyarakat bantul bahkan rekan-rekan dari pasar klewer solo dan sleman yang ikut dalam penggalangan dan pengumpulan bantuan di Kodim Bantul.

Kegiatan ini bukan sekedar publikasi dan sensasi semata, tetapi karena rasa kemanusiaan untuk peduli terhadap korban bencana alam dilombok. Serta posko peduli bencana alam ini masih dibuka hingga tanggal 12 agustus 2018. Tegas Dandim Bantul.(Wira/San)




Video Terkait


Tidak Ada Komentar

Tinggalkan Komentar


*) Wajib Diisi