Kembali Ke Index Video


Menikmati Senja Bersama Keluarga di Bendung Kamijoro

Kamis, 14 Maret 2019 | 23:09 WIB
Dibaca: 1385
Menikmati Senja Bersama Keluarga di Bendung Kamijoro
BENDUNG KAMIJORO TEMPAT WISATA BARU

Bantul- pastvNews.com warta wisata Satu lagi wahana yang enak untuk menikmati suasana sore sekaligus bersantai bersama keluarga. Wahana untuk bersantai di saat sore tersebut adalah Bendung Kamijoro Pajangan Bantul.

Bendungan yang membentang di atas sungai Progo sepanjang 300 meter yang baru selesai dibangun Dinas PUPR DIY ini kini menjadi tempat favorit bersantai.

Utama bagi warga Bantul dan Kulonprogo. Setiap lepas adzan Asar masyarakat selalu membanjiri bendungan dan taman Kamijoro.

Menurut Zandaru Bendung Kamijoro yang kini menjadi destinasi baru dikelola oleh Karang Taruna Plambongan Triwidadi Bantul.

Sementara pengelolaan bendungan masih Dinas PUPR ( Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat) DIY.

 

DESTINASI BARU

"Setiap setiap sore wisatawan selalu memadati Bendung Kamijoro. Baik rombongan remaja hingga rombongan keluarga. Selain ingin menikmati senja di atas bendungan, mereka tampak bersantai dan bermain bersama keluarga" ujarnya.

Zandaru menambahkan Bendung Kamijoro bukan menawarkan kemegahan bendungan yang membelah Bantul dan Kulonprogo. Namun ada taman bermain dan bangunan berornamen gedung opera di Sidney Australia.

Untuk menikmati dan bersantai di bendungan dan taman Kamijoro tidak dipungut retribusi. Pengunjung hanya cukup membayar jasa parkir sebesar Rp 2.000,- .

Dan untuk mengunjungi Bendung Kamjoro ini bisa dijangkau dari beberapa arah. Jika Anda dari arah selatan atau utara bisa melalui jalur Pandak -Sedayu. Namun Anda berada di wilayah Kulonprogo, bisa ditempuh melalui Lendah. (njar)




Video Terkait


Tidak Ada Komentar

Tinggalkan Komentar


*) Wajib Diisi