Kembali Ke Index Video


Lestarikan Seni Tradisi Lokal, Pemkab Sleman Gelar Festival Bregada Prajurit

Rabu, 15 Mei 2024 | 20:57 WIB
Dibaca: 164
Lestarikan Seni Tradisi Lokal, Pemkab Sleman Gelar Festival Bregada Prajurit
dok foto ilustrasi

Sleman - Pastvnews.com Dalam rangka pelestarian dan pengembangan seni tradisi lokal, Pemerintah Kabupaten Sleman melalui Dinas Kebudayaan (Kundha Kabudayaan) Kabupaten Sleman menggelar Festival Bregada Prajurit Tradisional bertempat di Lapangan Pemda Kabupaten Sleman, Rabu 15 Mei 2024.

Kepala Dinas Kebudayaan Sleman, Edy Winarya dalam laporannya menyampaikan bahwa kegiatan festival bregada prajurit tradisional diikuti oleh perwakilan dari 17 Kapanewon se-Kabupaten Sleman.

Lebih lanjut, Edy juga menjelaskan, selain menjadi upaya pelestarian dan pengembangan seni tradisi lokal, festival bregada ini juga menjadi sarana dalam memperkenalkan seni tradisi baris berbaris tradisional serta memeriahkan peringatan Hari Jadi Kabupaten Sleman yang ke-108.

Sementara itu, dalam pelaksanaannya (festival bregada prajurit tradisional), masing - masing perwakilan (kontingen) melakukan arak-arakan dan display di depan panggung kehormatan dengan durasi yang telah ditentukan panitia. Penampilan seluruh kontingen akan dinilai oleh Dewan Juri yang merupakan perwakilan Kraton Ngayogyakarta, TNI, dan Praktisi. (Mar)




Video Terkait


Tidak Ada Komentar

Tinggalkan Komentar


*) Wajib Diisi